Polresta Bandung – Gebyar Vaksinasi terus dikebut oleh jajaran Polresta Bandung salah satunya Polsubsektor Cilengkrang Polsek Cileunyi.

Guna mempercepat herd immunity, sebanyak 450 vaksin disediakan kepada warga yang berdomisili di wilayah Kecamatan Cilengkrang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

Kasubsektor Cilengkrang Polsek Cileunyi Polresta Bandung Ipda Ukar S.H saat memantau langsung vaksinasi tersebut mengatakan pihaknya menyediakan 250 dosis pertama dan 200 dosis kedua.

“Untuk dosis pertama vaksinasi presisi kami siapkan 250 dan dosis kedua sebanyak 200 itu dari pihak dinkes,” katanya. Selasa, (14/9/2021).

Perlu diketahui bersama, dari target 80 persen pelaksanaan vaksinasi di Kabupaten hingga saat ini baru tercapai 21 persen. Maka dari itu guna mensukseskan program pemerintah pihak kepolisian akan terus menggelar vaksinasi.

“Kita akan terus berkolaborasi dengan pihak nakes untuk menggelar vaksinasi ini,” ujarnya.

Lebih lanjut ia menghimbau kepada seluruh masyarakat khususnya yang ada di Kecamatan Cilengkrang Kabupaten Bandung yang telah di vaksin agar selalu menerapkan protokol kesehatan dengan melaksanakan 3M.

“Dimasa pandemi saat ini kuncinya adalah masyarakat harus mau divaksin dan yang telah divaksin agar selalu menerapkan 3M yakni memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak,”tutupnya.

By admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *