Polresta Bandung – Gerai Vaksinasi Presisi terus digelar dan saat ini Polsek Pamengpeuk meninjau kegiatan Vaksinasi secara berkelanjutan yang dilakukan secara massal di Desa Wargaluyu Kabupaten Bandung,Rabu ( 15/9/2021)
Kapolsek Pamengpeuk AKP Ivan Taufiq SH secara berkeliling meninjau kegiatan Vaksinasi yang sebelumnya meninjau Vaksin di Desa Bojongkunci kali ini orang nomer satu dijajaran Polsek Pameungpeuk tersebut meninjau pelaksanaan Vaksinasi di Wilayah Desa Wargaluyu
AKP Ivan Taufiq SH juga menjelaskan saat meninjau Kegiatan Vaksinasi menjelaskan bahwa kegiatan dilakukan Polresta Bandung berikut jajarannya adalah dalam percepatan penanganan Penyebaran Virus Covid 19 khusnya di wilayah Kabupaten Bandung
“Vaksinasi merupakan cara untuk menekan dan mencegah penularan virus Covid-19, selain penerapan protokol kesehatan secara ketat dan terus menjaga kesehatan agar imun diri terjaga,” tegasnya.
Dalam hal ini Kepolisian dari Posek Pameungpeuk bersama TNI dari Koramil Arjasari dan Satpol PP mengajak seluruh masyarakat agar patuh dan terus mematuhi semua peraturan mengenai protokol kesehatan 5 M
Kapolsek Pameungpeuk AKP Ivan Taufiq SH juga menambahkan bahwa jajarannya melaksanakan pengamanan serta memberikan edukasi agar masyarakat tidak perlu khawatir dengan pelaksanaan vaksin Covid-19 yang dilaksanakan pemerintah hal ini merupakan sebagai upaya pencegahan dan antisipasi dalam memutus penyebaran Covid-19