Polsek Pameungpeuk Melalui Bhabinkamtibmas Aiptu Kusnadi Pantau Jalannya Vaksinasi di Puskesmas Arjasari
Pameungpeuk – Bhabinkamtibmas Polsek Pameungpeuk Aiptu Kusnadi melakukan pemantau an sekaligus pengamanan jalannya Vaksinasi Warga Masyarakat dan anak dari 6-11 Tahun dari Dinkes yang dilakukan di Puskesmas Kecamatan Arjasari Kabupaten Bandung,Rabu (26/1/2022)
Dalam pelaksanaan pengamanan Aiptu Kusnadi dibantu dan Personil Polsek Pameungpeuk yang terus melakukan pengawasan dalam melakukan pemberian Vaksinasi kepada para siswa siswi anak usia 6-11 Tahun
Lebih Lanjut dalam keterangannya Kapolsek Pameungpeuk Kompol Ivan Taufiq SH menerangkan bahwa pengamanan yang dilakukan untuk memastikan pelaksanaan vaksinasi tetap menjalankan protokol kesehatan dan mengatur para siswa siswi pelajar sekolah dasar dalam pelaksanaan Vaksinasinya
Kapolsek pameungpeuk Kompol Ivan Taufiq, SH juga mengatakan,bahwa satgas COVID-19 merupakan wujud nyata dalam mendukung program vaksinasi guna mempercepat herd immunity.
Kompol Ivan Taufiq SH berpesan kepada seluruh pelajar melalui para orang tua siswa siswi dan juga warga masyarakat untuk ikut serta menyukseskan program vaksinasi guna mencapai kekebalan imun dan selalu menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19.
“jalankan 5M, memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, membatasi mobilitas dan menhindari kerumunan” Singkat Kompol Ivan