Polresta Bandung – Upaya penanggulangan dan pengendalian pandemi Covid-19 adalah tugas yang harus dijalankan oleh seluruh elemen masyarat. Termasuk seluruh anggota Polri yang berada di Kabupaten Bandung. Sudah menjadi kewajiban oleh setiap anggota Polri dalam menjaga keamanan dan ketertibman para warga diwilayah hukum.

Seperti halnya yang dilakukan oleh anggota Bhabinkamtibmas Desa Sukanagara Aiptu Iman Solihin Pada Sabtu (12/06) , Aiptu Iman Solihin menyempatkan berdialog bersama tim Satgas Covid-19 Desa Sukajadi guna berkoordinasi tentang langkah yang akan diambil saat mengamanankan dan mendampingi kegiatan hajatan warga di desa binaannya.

Dialog koordinasi antara Bhabinkamtibmas Aiptu Iman Solihin bersama tim Satgas Covid-19 Desa Sukanagara tersebut membahas langkah-langkah yang harus dilakukan oleh Satgas maupun Bhabinkmatibmas dalam mendampingi giat hajatan warga di desa binaannya.

“sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat, oleh sebab itu kami selalu meningkatkan rasa semangat dan kekompakan setiap anggota Polri dan Satgas-Covid 19,” ucap Aiptu Iman Solihin

Hal ini sesuai dengan arahan Kapolsek Soreang yang menekankan kepada para anggotanya khususnya anggota Bhabinkamtibmas agar lebih intens mengglar pendampingan maupun pengamanan pada setiap hajatan warga binaan untuk mencegah penularan Covid19.

“Dalam rangka pencegahan penyebaran Covid-19, kami imbau kepada setiap anggota Bhabinkamtibmas agar selalu mengkampanyekan prokes 5M. Di lokasi hajatan para tamu undangan diwajibkan memakai masker sebelum masuk ke ruangan hajatan untuk menyapa,” ujar Kompol Maman Suparman.

By admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *