Polresta Bandung – Bhabinkamtibmas Polsek Banjaran Polresta Bandung terus laksanakan giat sambang desa binaan dan tak henti-hentinya mengingatkan kepada warga masyarakat terhadap gangguan kamtibmas serta bahaya penyebaran virus covid 19,yang mana pada saat ini masih terus terjadi lonjakan penyebaran covid 19.

Seperti yang di laksanakan oleh Bhabinkamtibmas Desa Margahurip Polsek Banjaran Polresta Bandung Aiptu Topik Hidayat melaksanakan sambang atau bertatap muka langsung  dengan warga masyarakat desa binaannya untuk menjalin silaturahmi dan kebersamaan dalam meningkatkan sinergitas dengan memberikan pesan-pesan Kamtibmas, serta menghimbau tentang Protokol Kesehatan yang selalu harus di perhatikan. Sabtu (12/06/21).

Dalam sambangnya, Bhabinkamtibmas Aiptu Topik Hidayat  menyampaikan beberapa pesan kamtibmas agar warga masyarakat meningkatkan kewaspadaan guna mencegah terjadinya tindak pidana kejahatan serta mengajak masyarakat untuk berperan aktif dalam menjaga keamanan di lingkungan tempat tinggalnya.dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan guna memutus mata rantai penyebaran covid 19.

Secara terpisah PLH Kapolsek Banjaran Polresta Bandung Akp Eti Mulyati mengatakan bahwa selain terjalin hubungan yang baik antara warga masyarakat dengan Polri, anggota Bhabinkamtibmas juga  akan segera mengetahui perkembangan situasi kamtibmas di wilayah desa binaannya.

maka dari itu kami instruksikan kepada seluruh anggota Bhabinkamtibmas agar melaksanakan tugas sambang ini dengan iklhas dan penuh tanggung jawab,karena sudah menjadi kewajiban bagi Anggota Polri khusus nya Bhabinkamtibmas untuk dekat dengan masyarakat.tegas nya

By admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *