Paseh, – Dalamrangka menampung keluh kesah / Curhatan warga masyarakat Kecamatan Paseh, Kab Bandung, Polsek Paseh Polresta Bandung gelar Jumat Curhat, kegiatan tersebut di gelar di Mesjid Al-Islamiyah Kp. Salamungkal Rt. 01 Rw. 05 Desa Karangtunggal Kec. Paseh Kab. Bandung. jum’at (09 Juni 2023)
Adapun kegiatan jum’at curhat tersebut dilaksanakan oleh Kapolsek Paseh IPTU Idham Chalid, S.H.,M.M beserta Camat Paseh Sdr. Heri Mulyadi, S.IP dan Danramil Paseh Kapt. Inf. Mamat Rai’din, S.IP beserta Personil Jajaran Polsek Paseh dengan para tokoh Desa Karangtunggal Kec. Paseh Kab. Bandung dengan jumlah yang hadir sebanyak lk. 30 (tiga puluh) orang.
Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo S.H, S.I.K, M.H melalui Kapolsek Paseh Iptu Idham Chalid S.H, M.M menjelaskan Maksud dan tujuan dilaksanakannya kegiatan jum’at curhat tersebut yaitu untuk menampung aspirasi keluhkesah dari para tokoh dan warga Desa Karangtunggal Kec. Paseh Kab. Bandung baik secara pribadi maupun secara umum serta menampung kritikan dan saran.
Pada Jumat Curhat tersebut Ada beberapa Curhatan dari Sdr. Aceng Anwar, S.Pd.,M.MPD selaku tokoh masyarakat Desa Karangtunggal menyampaikan bagaimana caranya dalam mengantisipasi berita viral seperti berita mengenai TPPO mohon penjelasannya dari pak Kapolsek Paseh agar warga masyarakat dapat berhati hati atas berita tersebut dan Sdr. Rusmana selaku tokoh masyarakat Desa Karangtunggal menyampaiakan bagaimana caranya agar di wilayah Desa Karangtunggal Kec. Paseh tidak merebaknya adanya bank emok yang mana dapat merusak perekonomian warga masyarakat yang mengarah pada kemiskinan apabila kegiatan bank emok tersebut dibiarkan.
Keluhan atau curhatan yang disampaikan oleh peserta yang hadir tersebut langsung ditanggapi langsung oleh Kapolsek Paseh IPTU Idham Chalid, S.H.,M.M baik secara umum dan mengenai vidèo viral TPPO Kapolsek Paseh menekankan agar berhati – hati apabila ada keinginan bekerja di luar Negeri harus selektif terhadap agen penyalur tenaga kerja dan jangan terobsesi atas bujuk rayu mengenai gaji dan mengenai kritikan terhadap Polri kedepannya akan lebih ditingkatkan lagu baik dalam pelayanan, pengayom dan pelindung serta penegakan hukum.
Selama berlangsungnya kegiatan jum’at curhat di masjid Al-Islamiyah Kp. Salamungkal Rt. 01 Rw. 05 Desa Karangtunggal Kec. Paseh Kab. Bandung situasi berjalan aman dan kondusip dan kapolsek mengumumkan Nomor Kontak supaya warga masyarakat bisa sesegera mungkin melaporkan kejadian yang terjadi di lingkungan kamtibmas dan memudahkan menampung curhatan warga binaannya