Kegiatan Bakti Sosial keagamaan dalam rangka menjelang Peringatan Hari Bhayangkara ke 77 tahun 2023 di wilayah Polsek Rancaekek
Rancaekek, Personil Polsek Rancaekek Polresta Bandung gelar bakti sosial keagamaaan dalam rangka menjelang Peringatan Hari Bhayangkara ke 77 tahun 2023 di Mesjid Assaied Rancaekek. Selasa 13/06/2023
Kegiatan bakti sosial tersebut dilaksanakan oleh Personil Polsek Rancaekek Polresta Bandung di Mesjid Assaied yang beralamat Kp Pintu Rt 01 Rw 07 Desa Rancaekek Wetan kec Rancaekek Kab Bandung.
Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo, S.H., S.I.K., M.H. melalui Kapolsek Rancaekek Kompol Nanang Heru S, S.Pd., M.H mengatakan kegiatan bakti sosial ini dalam rangka jelang Peringatan Hari Bhayangkara ke 77 tahun 2023.
“Adapun bentuk kegiatan baksos keagamaan dalam rangka menjelang hari Bhayangkara ke 77 tahun 2023 yaitu membersihkan atau korpe di lingkungan dalam dan luar Halaman Mesjid Assaied Rancaekek” jelasnya
“Selain itu Polsek Rancaekek juga memberikan sumbangan berupa alat kebersihan kepada pengurus Masjid Assaied Rancaekek” tegas Nanang Heru
Kegiatan bakti sosial ini akan terus dilaksanakan oleh Polsek Rancaekek Polresta Bandung jelang hari bhayangkara ke 77 tahun 2023 dengan kegiatan-kegiatan positive lainnya di wilayah hukum Polsek Rancaekek.
“Inshaa Alloh kedepannya kita akan menjadi polisi yang lebih baik lagi yang lebih dicintai oleh masyarakat” tutup Nanang Heru