Cicalengka – Guna antisipasi gangguan kamtibmas, Polsek Cicalengka Polresta Bandung Polda Jabar melaksanakan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) di wilayah Kecamatan Cicalengka Kabupaten Kabupaten Bandung, Sabtu malam, (17/06/2023).
Patroli KRYD tersebut di pimpin langsung oleh Kapolsek Cicalengka Kompol Deni Rusnandar.SH. MH. jumlah personil yang terlibat dalam giat KRYD, 7 personil dari Polsek Cicalengka,4 Personil Koramol 2402 Cicalengka, 2 Personil dari Sat Pol PP Kecamatan, 4 Anggota Pokdar Kamtibmas.
Adapun sasaran dari kegiatan tersebut tempat Keramaian, Pertokoan, Jl.Raya By Pas Cicalengka, untuk antisipasi pencurian, tauran, premanisme serta balapan liar dan gangguan kamtibmas lainnya.
Kapolresta Bndung Kombes Pol Kusworo Wibowo S.H, S.I.K MH, Melalui Kapolsek Cicalengka Kompol Deni Rusnandar S.H,M.H, mengatakan kegiatan KRYD untuk antisipasi pencurian, tauran, premanisme, balapan liar serta gangguan kamtibmas di wilayah Kecamatan Cicalengka
“Ya, tadi malam kita bersama gabungan TNI-Polri, Sat Po PP, dan Pokdarkamtibmas, melaksanakan kegiatan patroli RKYD di wilayah Kec. Cicalengka, dengan sasaran tempat keramaian, pemukiman penduduk, pertokoan serta jalan Raya By Pas untuk antisipasi pencurian, tauran, premanisme, balapan liar dan gangguan kamtibmas lainnya serta giat Patroli KRYD rutin kita lakukan,” Ucap Kapolsek
Kapolsek Cicalengka, upaya preventif terus kita lakukan guna mencegah terjadinya aksi kejahatan, peran aktif dari Masyarakat pun sangat penting dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayahnya, seperti halnya dengan mengaktifkan siskamling untuk mengurangi resiko terjadinya tindak kejahatan,” sambung Kapolsek.
“Kegiatan ini dilakukan guna menjaga kondusifitas di wilayah Kecamatan Cicalengka Kab.Bandung, dari gangguan Kamtibmas seperti tindak kejahatan, serta mengingatkan kepada masyarakat agar peduli terhadap lingkungan untuk sama-sama menjaga kamtibmas,” tutup Kapolsek