Polresta Bandung – Sebagai bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat yang terkena musibah. Polsek Rancaekek Polresta Bandung berikan santunan berupa sembako kepada warganya yang rumahnya terbakar.

Kapolsek Rancaekek Kompol Imron Rosyadi mengatakan, musibah kebakaran tersebut terjadi pada 11 Agustus 2021 di Kp. Curug Candung Rt 01 Rw 05, Desa Haurpugur, Kecamatan Rancaekek, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

“Kejadiannya kemarin, ada dua unit rumah yang terbakar,” katanya. Kamis, (12/8/2021).

Ia menambahkan, dengan memberikan santunan pihaknya juga ikut merasakan apa yang dirasakan oleh warganya yang sedang mengalami musibah.

“Saya turut prihatin atas kejadian ini, semoga bantuan ini dapat bermanfaat,” ujarnya.

Lebih lanjut ia menjelaskan, sudah menjadi semboyan dalam hidup. Dimana Polri adalah sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat dan hal tersebut menjadi landasan bagi Polsek Rancaekek saat memberikan bantuan langsung sembako berupa 10 karung beras dan dua dus mie instan.

By admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *