Aiptu Sugeng TH. Ps. Kanit Binmas Hadiri Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi DPSHP Akhir Pemilu 2024 Tingkat Kec Cangkuang
Cangkuang – Kanit Binmas Polsek Cangkuang Polresta Bandung Aiptu Sugeng Trimo Haryono, mewakili Kapolsek Cangkuang Iptu Aa Suminta, S.H., menghadiri Rapat Pleno Terbuka Daftar Pemilih Sementara Hasil Perubahan (DPSHP) Akhir Pemilu 2024 Tingkat Kecamatan Cangkuang. Minggu, 04/06/2023 sore
Bertempat di Aula Kantor Kecamatan Cangkuang dihadiri oleh Camat Cangkuang Dartika, STP., MM., Danramil 2409/Banjaran Kapten Inf. Asep Saripudin, Ketua Panwascan Sdr. M.Zezen ZM., dan Sdr. Nandi Suhendar Katua PPK selaku penyelenggara.
“Hadir juga seluruh anggota PPS Desa Se-Kecamatan Cangkuang,” jelas Sugeng
Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo, S.H., S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Cangkuang Iptu Aa Suminta, S.H., menegaskan bahwa seluruh jajarannya agar melaksanakan Pengamanan seluruh Proses Tahapan Pemilu 2024.
“Untuk menghindari sengketa Pemilu, kita harus pastikan proses tahapan awal Pemilu 2024 ini berjalan sesuai dengan aturan Pemilu,” kata Kusworo
Sementara Aiptu Sugeng T.H., memaparkan bahwa hasil Rekapitulasi Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan (DPSHP) tersebut diantaranya Jumlah TPS di Kec Cangkuang sebanyak 260 TPS.
“Ada Jumlah Pemilih Aktif sebanyak 58.988, Pemilih Baru sebanyak 119,” tambahnya
Jumlah Pemilih yang ditudak memenuhi syarat sebanyak 158, Perbaikan Data Pemilih sebanyak 1279 dan terakhir jumlah Pemilih Potensial Non KTP-el tercatat sebanyak 1253. ujarnya
“Dalam Rapat Pleno terbsjt saya menyampaikan himbauan Kamtibmas serta Peran Polisi RW dalam Tahapan Pemilu,” pungkasnya