Antisipasi Kepadatan Arus Lalu Lintas, Polsek Banjaran Laksanakan Gatur Urai Kemacetan
Gatur pagi yang mana sudah menjadi kewajiban Bagi Personil Polri khusus nya Unit Lantas.Seperti yang terlihat pada pagi ini Personil Lantas Polsek Banjaran melaksanakan Kegiatan pengaturan lalu lintas, dilaksanakan pada jalur yang terpantau padat.senin (16/01/23).
Panit Lantas Polsek Banjaran ipda uyat Sutaryat, mengatakan kegiatan gatur ini dimaksudkan agar masyarakat yang hendak berangkat bekerja ataupun anak-anak yang akan berangkat sekolah dapat sampai tujuan tepat pada waktunya dan tidak mengalami keterlambatan yang diakibatkan oleh kepadatan arus lalu lintas.
Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo,S.H.,S.I.K.,M.H melalui Kapolsek Banjaran Kompol Heri Suryadi SH.MH Berharap kegiatan rutin pengaturan lalu lintas pagi hari ini dapat membantu masyarakat pengguna jalan untuk merasa aman dan nyaman saat berkendara di jam padat arus lalu lintas dan juga sebagai wujud pelayanan Polri khusus nya Polsek Banjaran kepada masyarakat.
Kapolsek juga menambahkan dengan makin maksimal kinerja personilnya di lapangan, tidak akan terjadi lagi kepadatan arus lalu-lintas yang sering terjadi setiap hari terutama pada pagi hari.pungkas nya