Bhabinkamtibmas Polsek Nagreg Gelar Pertemuan Silaturahmi dengan Perangkat Desa dan Tokoh Masyarakat
Nagreg – Bhabinkamtibmas Desa Ganjarsabar, Polsek Nagreg, Polresta Bandung, Aipda Adam Wiguna, menggelar pertemuan silaturahmi dan koordinasi Kamtibmas dengan perangkat desa dan tokoh masyarakat, di Kantor Desa Ganjarsabar, Kecamatan Nagreg, Kabupaten Bandung.
Dalam kesempatan pertemuan ini, Aipda Adam memaparkan berbagai isu dan permasalahan terkini yang berkaitan dengan Kamtibmas. Salah satu fokus utama dalam diskusi adalah upaya pencegahan tindak kriminalitas, seperti pencurian, peredaran Miras, narkoba, dan kejahatan lainnya yang dapat mengganggu ketentraman dan ketertiban masyarakat.
Terkait hal itu, Kapolresta Bandung Kombes Pol. Kusworo Wibowo melalui Kapolsek Nagreg Kompol Anisa, saat dihubungi mengungkapkan bahwa kegiatan pertemuan tersebut merupakan bagian dari upaya Bhabinkamtibmas dalam membangun sinergi yang kuat antara kepolisian dan seluruh potensi masyarakat, termasuk dengan perangkat desa serta tokoh masyarakat.
“Pertemuan ini penting untuk memperkuat sinergitas dan kerjasama yang erat antara Bhabinkamtibmas, perangkat desa dan tokoh masyarakat,” kata Kompol Anisa, Rabu (7/6/2023).
Lebih lanjut, Kapolsek Nagreg juga mengatakan bahwa pertemuan tersebut tujuannya untuk membahas berbagai hal terkait dengan Kamtibmas (Keamanan dan Ketertiban Masyarakat).
“Mereka saling berbagi informasi, berkoordinasi, berbagi saran, masukan dan langkah-langkah antisipasi dalam menghadapi potensi kejahatan di lingkungan masyarakat,” jelasnya.
Kapolsek Nagreg berharap dengan pertemuan ini dapat mempererat hubungan antara kepolisian dengan seluruh potensi masyarakat, serta mendorong partisipasi aktif warga dalam menjaga Kamtibmas.