Nagreg, – Bhabinkamtibmas Desa Citaman, Polsek Nagreg, Polresta Bandung, Bripka Diden Robian, melaksanakan patroli malam sekaligus memantau keberadaan kegiatan Siskamling warga, di wilayah Desa Citaman, Kecamatan Nagreg, Kabupaten Bandung, Minggu, (16/7/2023), malam.

Dalam kegiatan patroli tersebut Bhabinkamtibmas berkeliling kampung untuk memastikan situasi tetap aman dan kondusif. Selain itu, Bhabinkamtibmas juga tampak menyambangi sejumlah warga yang sedang melaksanakan ronda malam. Ia memberikan imbauan agar warga selalu waspada terhadap potensi gangguan keamanan seperti C3 (Curat, Curas, Curanmor), kejahatan jalanan, peredaran Miras, tawuran antar pemuda, dan gangguan lainnya yang dapat meresahkan masyarakat.

Menanggapi kegiatan ini, Kapolresta Bandung Kombes Pol. Kusworo Wibowo, S.H, S.I.K, M.H, melalui Kapolsek Nagreg, AKP Eva Yanti, S.H, M.H, menekankan pentingnya peran aktif masyarakat dalam menjaga keamanan wilayah. Salah satu upaya yang dapat dilakukan adalah melalui kegiatan Siskamling atau ronda malam warga. “Dengan adanya kegiatan Siskamling ini, diharapkan mampu mencegah terjadinya gangguan keamanan, serta menciptakan situasi yang aman dan kondusif di lingkungan warga,” kata Kapolsek Nagreg.

Kapolsek juga mengungkapkan bahwa kehadiran Bhabinkamtibmas dalam mendukung kegiatan Siskamling warga merupakan bentuk sinergitas antara Polri dan masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan.