Camat Cikancung Apresiasi Keberhasilan Polri Tentang Ungkap Kasus Viral di Medsos di wilayah Kecamatan Cikancung
Cikancung – Ditengah situasi krisis kepercayaan masyarakat terhadap institusi kepolisian Republik Indonesia , akibat peristiwa Polisi tembak polisi , bukan berarti kinerja institusi kepolisian meredup ,namun ditengah situasi yang sedang melanda institusi polri, kepolisian yang ada di daerah tetap teguh ,melaksanakan tugas mengamankan Kamtibmas dan juga mengayomi masyarakat sehingga tatanan kehidupan masyarakat tetap berjalan normal.
Di Kabupaten Bandung Kecamatan Cikancung Kepolisian Sektor Cikancung telah berhasil, mengungkap Kasus yang Viral di Media Sosial tentang Begal Payu dara.
Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo. SH. SIK. MH Melalui Kapolsek Cikancung Akp Carsono. SH Mengatakan di hadapan forkopimcam dan para jurnalis menegaskan bahwa pihak kepolisian Kota Bandung tidak akan memberi ruang bagi siapapun yang hendak menciptakan situasi tidak baik di Kabupaten Bandung ,penyakit masyarakat yang kerap meresahkan masyarakat seperti Begal Payu Dara, perjudian ,miras dan narkoba akan di berantas.
” Kami disini hadir untuk memberikan rasa aman bagi seluruh masyarakat Kabupaten Bandung Khususnya Kecamatan Cikancung jadi mari kita bersama – sama gandengan tangan berantas apa yang menjadi keresahan di tengah masyarakat itu.” Ungkap Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo. SH. SIK. MH
Atas capain yang dilaksanakan pihak kepolisian Sektor Cikancung Camat Cikancung Ajat Sudrajat S. Pd. MM mengapresiasi langkah kepolisian Sektor Cikancung Polresta Bandung.
” Kami sangat berterimakasih karena polisi sudah menjawab apa yang menjadi keresahan masyarakat selama ini, tentunya ini harus terus di tingkatkan.” Kamis ( 19/01/2023 ).
Ia menambahkan walaupun saat ini kepolisian di perhadapkan dengan berbagai gejolak persoalan yang tengah melanda institusi kepolisian ,namun kepolisian di daerah tetap semangat menjalankan pengabdian mereka ,untuk terus bersama rakyat memberikan keamanan yang baik. Pungkasnya.