Kapolsek Cangkuang, Silaturahmi Kamtibmas ke Tempat Penampungan dan Pelatihan Tenaga Kerja

Cangkuang – Kapolsek Cangkuang Polresta Bandung Iptu Aa Suminta, S.H., bersama Kanit Reskrim Aiptu Kamal Sutisna, S.H., melaksanakan Silaturahmi Kamtibmas ke tempat penampungan dan Pemberangkatan tenaga kerja LKP Bos Muda Saiko.

Bertempat di Komplek Sanggar Indah Banjaran Blok D-6 Desa Nagrak Kec Cangkuang Kab Bandung, Kapolsek Cangkuang diterima oleh Sdr. Sopyan pemilik LPK, Rabu, 07/06/2023 malam

“LPK tersebut menampung serta memberikan pelatihan Bahasa Jepang kepada 9 orang Calon Tenaga Kerja,” Ujar Kamal

Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo, S.H., S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Cangkaung Iptu Aa Suminta, S.H., menyampaikan bahwa Kapolsek agar mendata semua LPK ataupun sejenisnya yang bergerak dibidang penyaluran tenaga Kerja.

“Sesuai dengan Attensi Pimpinan, kita harus pastikan diwilayah Kabupaten Bandung tidak ada Penampungan Tenaga Kerja Ilegal,” ujar Kusworo

Kapolsek Cangkuang Iptu Aa Suminta, S.H., menegaskan bahwa LPK Bos Muda Saiko adalah satu-satunya Lembaga Pelatihan Kerja yang ada diwilayah hukum Polsek Cangkuang Polresta Bandung.

“Setelah kami lakukan pengecekkan, LPK BMS tersebut Legal dan mempunyai ijin yang lengkap,” pungkasnya