Polresta Bandung, Rancaekek – Personil Polsek Rancaekek monitoring dan pengamanan kegiatan Vaksin susulan bagi siswa SDN Rancaekek 4. Selasa 25/01/2022
Personil Polsek Rancaekek kembali montironing dan pengamanan kegiatan vaksin yang dilaksakan oleh Puskesmas Rancaekek, kegiatan vaksin hari ini dilaksakan bagi siswa SDN Rancaekek 4 yang belum melaksanakan vaksinasi pada saat dilaksakan gebyar vaksin merdeka anak yang digelar pada tanggal 11 Januari 2022.
Selama kegiatan vaksin tersebut berlangsung, personil Polsek Rancaekek tetap menghimbau kepada seluruh peserta yang akan melaksanakan kegiatan vaksin untuk tetap memberlakukan protokol kesehatan secara ketat salah satunya dengan selalu memakai masker dan menjaga jarak.
Kegiatan vaksin mobile ini diberikan bagi anak tingkat sekolah dasar usia 6 s/d usia 11tahun yang belum melaksanakan vaksin dosis pertama yang telah di gelar di sekolahnya masing – masing.
Kapolsek Rancaekek Kompol Nanang Heru Sucahyo S.Pd., M.H menjelaskan “Personil Polsek Rancaekek akan terus laksanakan monitoring dan pengamanan kegiatan vaksin dengan tetap semangat dan dedikasi tinggi serta akan terus berupaya untuk melakukan yang terbaik bagi warga masyarakat yang ada di Kecamatan Rancaekek untuk segera mendapatkan vaksinanasi agar seluruh warga masyarakat terhindar dari dampak penyebaran virus covid 19” terangnya