Polisi Sahabat Anak, Meningkatkan Kesadaran Lalu Lintas Sejak Dini
Bandung – Polresta Bandung menggelar acara Polisi Sahabat Anak di Lapangan Apel Mako Polresta Bandung. Acara ini mengundang siswa-siswi dari TK Kemala Bhayangkari Cibiru dan Cicalengka dengan tujuan meningkatkan kesadaran anak-anak terhadap peraturan lalu lintas sejak usia dini. Senin, 24 Juni 2024,
Kegiatan ini dihadiri oleh Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo, Ketua Yayasan Kemala Bhayangkari Cabang Kabupaten Bandung dan Pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari Cabang Bandung, serta personel Satlantas Polresta Bandung.
Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo menjelaskan bahwa kegiatan ini untuk memperkenalkan fungsi-fungsi kepolisian dan pentingnya disiplin dalam kehidupan sehari-hari.
“Berbagai materi tentang peraturan lalu lintas disampaikan dengan cara yang menarik dan mudah dipahami oleh anak-anak,” ujar Kusworo.
Tujuannya adalah agar informasi yang diberikan dapat diserap dengan baik dan efektif.
“Materi tentang peraturan lalu lintas disampaikan dengan cara yang menarik dan mudah dipahami oleh anak-anak, sehingga mereka dapat menyerap informasi dengan baik,” terangnya.
Selain itu, kegiatan ini juga merupakan bagian dari rangkaian acara menyambut Hari Bhayangkara tahun 2024, yang bertujuan memperkuat sinergi antara polisi dan masyarakat.
Kapolresta Bandung menekankan pentingnya penanaman sikap disiplin dan kepatuhan terhadap aturan sejak usia dini dan dengan adanya kegiatan seperti ini, diharapkan dapat membentuk karakter anak-anak agar menjadi warga negara yang taat hukum di masa depan.
Anak-anak sangat antusias ketika diperkenalkan dengan berbagai kendaraan dinas kepolisian sehingga mereka diberi kesempatan untuk melihat dan mempelajari fungsi serta kegunaan dari kendaraan tersebut.
“Tidak hanya menambah wawasan mereka tentang tugas kepolisian, tetapi juga menumbuhkan rasa kagum dan hormat terhadap profesi polisi,” tambah Kusworo.
Kegiatan ini diakhiri dengan berbagai permainan edukatif yang melibatkan anak-anak, yang dirancang untuk menguji pengetahuan mereka tentang peraturan lalu lintas dan menanamkan nilai-nilai disiplin.
“Dengan adanya kegiatan seperti ini, diharapkan kesadaran hukum dan disiplin dapat tertanam kuat sejak dini, menciptakan generasi yang lebih baik di masa depan,” pungkasnya.*