Polsek Banjaran-Bhabinkamtibmas Polsek Banjaran Polresta Bandung Aiptu Topik Hidayat bersama Babinsa Koramil 2409/Banjaran melaksanakan sambang dialogis dengan perangkat desa guna memperkuat sinergitas 3 Pilar dengan tujuan pemeliharaan kamtibmas di desa binaanya Desa Margahurip Kecamatan Banjaran Kabupaten Bandung. Selasa (18/07/23).
Sambang tersebut sebagai salah satu upaya preventif atau pencegahan terjadinya gangguan kamtibmas di wilayah hukum Polsek Banjaran Polresta Bandung dengan jalan menyambangi Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama dan Aparat Desa.
Saat Dikonfirmasi Kapolretsa Bandung Kombes Pol Kusworo wibowo melalui Kapolsek Banjaran Kompol Heri Suryadi menuturkan bahwa dalam setiap kegiatan sambang, Bhabinkamtibmasnya juga menyempatkan untuk berdialog sejenak sembari memberikan pesan-pesan kamtibmas kepada warga yang disambangi dan berbincang-bincang dengan aparat desa terkait situasi kamtibmas di wilayah.
Lebih lanjut Kapolsek mengatakan melalui kegiatan Patroli dan sambang warga yang dilaksanakan oleh personil Bhabinkamtibmas ini sangatlah penting untuk pemeliharan kamtibmas dan untuk meningkatakan kerja sama antara polisi dan masyarakat sehingga dapat tercipta situasi yang aman dan tentram.tandasnya